Pentingnya Mengenalkan Kecerdasan Finansial Sejak Dini

Kecerdasanfinansial.com – Terkadang kita tidak tahu pergi kemana uang kita selama sebulan. Sebenarnya dalam mengatasi permasalahan tersebut ada cara yang harus kita pahami dalam mengelola uang. Sehingga Kita memiliki keuangan yang sehat, maka harus memiliki kecerdasan finansial dan literasi finansial.

Namun, sampai saat ini banyak yang belum mengerti apa itu kecerdasan finansial, karena dari hasil survei yang pernah dilakukan Otoritas Jasa Keuangan ( OJK) terkait pengetahuan literasi finansial masih banyak masyarakat Indonesia yang belum mengerti. Ternyata hasilnya menemukan bahwa 18 dari 100 Orang yang mengerti pentingnya perencanaan keuangan.

Definisi Kecerdasan Finansial

Kecerdasan finansial adalah kemampuan seseorang untuk memahami, mencerna, membedakan dan menarik kesimpulan mengenai setiap keputusan yang diambil dalam mengelola finansialnya. Pada zaman yang modern ini, skill mengelola keuangan merupakan hal yang wajib dimiliki. Sebab, hal ini dapat berguna untuk mendapatkan hidup yang berkualitas serta dapat menginvestasikan sebagian untuk masa depan.

Hal yang penting dari ketika memiliki skill mengelola keuangan adalah kita dapat mengambil keputusan dalam berinvestasi. Investasi memerlukan hal yang tepat dalam pengambilan keputusan sejak muda agar kita mendapat keuntungan di hari tua. Oleh karena itu, pentingnya memiliki kecerdasan finansial sejak dini agar keterampilan dalam mengambil keputusan investasi dapat diambil dengan tepat.

Tips Meningkatkan Kecerdasan Finansial

Membuat Anggaran Bulanan

Hal yang pertama adalah mulailah mengatur keuangan dengan baik. Dimulai dari melacak keuangan kamu dibulan sebelumnya kemana uang itu pergi dan membuat anggaran yang penting atau primer untuk diprioritaskan. Melacak keuangan akan membatu kamu dalam mengevaluasi apa yang harus diperbaiki dari pengeluaran – pengeluaran bulan sebelumnya.

Pentingnya memprioritaskan kebutuhan primer setiap membuat anggaran setiap bulan dan mengesampingkan kebutuhan yang konsumtif agar dapat diminimalisir seperti menonton bioskop, minum kopi di cafe atau belanja hal yang tidak penting di online shop. Tanpa disadari hal kecil seperti itu dapat menguras tabungan Anda secara perlahan.

Kategorikan kebutuhan primer setiap bulannya untuk diprioritaskan seperti, biaya listrik, kebutuhan rumah tangga, pendidikan anak, transportasi dan jangan lupa untuk menabung sebab ini sering dilupakan oleh kebanyakan orang.

Alokasikan Uang Untuk Menabung Terlebih Dahulu

Masyarakat Indonesia memiliki kebiasaan dimana uang untuk menabung adalah sisa dari uang bulanan. Seharusnya Alokasikan terlebih dahulu uang untuk menabung lalu sisanya dapat dihabiskan untuk uang bulanan. Cara ini sangat efektif untuk meminimalisir sifat boros kita, dan bisa menambah jumlah tabungan kita lebih banyak lagi.

Memang cara ini cukup sulit tapi ini bisa dilakukan oleh setiap orang, cara yang saya jelaskan di tips yang sebelumnya yaitu melacak pengeluaran kita sebelumnya lalu kita bisa evaluasi mana yang primer untuk kebutuhan kita bulan ini. Apabila sudah ketemu besar pengeluaran yang dibutuhkan dibulan sebelumnya lalu ambil hasil dari gaji dikurangi pengeluaran kita dibulan sebelumnya.

Misal, Hani memiliki gaji 3 juta setiap bulannya. Hani memiliki pengeluaran setiap bulannya 2,5 juta, antara lain untuk keperluan makan sehari – hari 1,5 juta, biaya kos 600 ribu, kuota 100 ribu, skincare 100 ribu, dan 100 ribunya disiapkan untuk hal – hal tak terduga lainnya. Karena Hani sudah tau pengeluaran setiap bulannya maka hani menyisihkan gaji 500 ribu terlebih dahulu sebelum untuk keperluan bulananya.

Bedakan Kebutuhan dan Keinginan

Sebagai anak muda hal ini wajib harus membedakan yang mana kebutuhan dan keinginan. Jiwa yang masih membara ingin sekali membeli sesuatu yang tidak dibutuhkan ketika sehabis gajian. Ketika kita memiliki uang dan tidak bisa membedakan mana kebutuhan dan keinginan, sebaiknya sebagai anak muda harus tau ini terlebih dahulu.

Sudah yang saya sebutkan di tips sebelumnya kebutuhan adalah sesuatu yang kita butuhkan setiap bulannya secara rutin. Agar pengeluaran tetap konsisten tiap bulannya karena banyak sekali ketika sudah diselesai dianggarkan untuk bulan ini malah sisanya untuk dibelajakan untuk keinginan bukanya untuk ditabung.

Kecerdasan finansial menjadi sebuah kebutuhan dalam kehidupan modern terutama untuk anak muda. Anda perlu menguasai literasi keuangan untuk membangun kecerdasan finansial agar pengelolaan finansial sejak dini berjalan baik. Selamat menerapkan tips di atas dan semoga keuangan Anda segera sehat, ya.

You May Also Like

About the Author: Aris Ramadani

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *